Breaking

Saturday, October 27, 2012

Jalan Jalan Ke Museum Ninja











Mylinekerr Fact - Ini adalah museum Ninja. Di dalam museum yang terletak wilayah Iga, kota Ueno prefektur Mie ini terdapat semua hal yang berhubungan dengan ninja. Di wilayah Iga ini dahulu pernah berdiri sebuah seolah pelatihan Ninjutsu yang sangat terkenal di Jepang. Museum ini tidak hanya memamerkan barang-barang khas ninja tapi juga menampilkan atraksi jurus-jurus ninja, serta sebuah bangunan yang memiliki banyak jebakan ala ninja yang dapat dikunjungi oleh para pengunjung.

Dalam museum ini, terdapat empat bagian yang dapat kita kunjungi yaitu, rumah ala ninja, ruang pameran alat-alat khas ninja, panggung untuk menonton atraksi jurus ninja, dan ruang yang memamerkan dan menjelaskan tradisi-tradisi yang dimiliki oleh para ninja. Museum ini didekorasi dengan gambar-gambar dan warna-warna kawaii atau imut khas Jepang, namun tetap menggambarkan tentang ninja. Image ninja yang ditonjolkan di museum ini bukanlah ninja sebagai seorang pembunuh, melainkan sebagai seorang mata-mata yang bertugas mencuri informasi dari musuh.



Barang-barang yang dipamerkan di museum ini merupakan barang-barang asli milik para ninja jaman dahulu. Jika berkunjung ke museum ini, kita akan dipandu oleh para petugas yang berpakaian ala ninja. Selain itu ada pula stand yang menyediakan jasa mendandani anak-anak dengan pakaian ninja dengan membayar 10.000 yen.



Biaya masuk untuk museum ini sendiri adalah 700 yen. Itu belum termasuk biaya menonton atraksi ninja yang dikenakan biaya 200 yen untuk atraksi selama 15 menit. Museum ini dibuka pada jam 9 pagi dan tutup pada jam 5 sore. Untuk mencapai tempat ini, diperlukan waktu 1 jam 45 menit hingga 2 jam jika ditempuh dengan kereta dari Osaka.



http://j-cul.com/
http://mylinekerr.blogspot.com

Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment