Breaking

Monday, March 4, 2013

Grand Theft Auto (GTA) Dari Masa ke Masa

Mylinekerr Gamers - Grand Theft Auto III merupakan salah satu game yang populer saat ini, game ini telah hadir selama 10 tahun di industri game. Kali ini Game8 menulis kilas balik bagaimana perjalanan GTA dari pertama kali muncul menemani para gamer hingga saat ini.


Grand Theft Auto (1997)

Pada kemunculannya pertama kali game ini diberi nama ‘Race N Chase’, Grand Theft Auto menuntut player menyelesaikan misi untuk sindikat kejahatan dengan alat apapun yang ada didepanmu. Player bahkan dapat menggunakan mobil curi yang bisa kita curi secara paksa. GTA pertama dirilis untuk konsol PS1 dan Game Boy.

Grand Theft Auto 2 (1999)

Mempertahan versi original dari pendahulunya, seri kedua dari GTA menambahkan sedikit fitur pencahayaan dinamik, polisi dan gangster yang mengejar player. Total ada 7 gang pada seri ini, mulai dari gang mirip Yakuza-Zaibatsu sampai ke Mafia Rusia. SWAT juga menampilkan penampilan perdananya di seri ini. GTA 2 juga masih dirilis untuk konsol PS1 dan Game Boy.

Grand Theft Auto 3 (2001)

GTA 3 muncul sebagai game 3D pertama dari seri ini dan langsung menjadi top-selling pada tahun 2001. Tentu saja makin banyak perbaikan pada versi ini, misalnya seperti penambahan sniper riffle dan tank yang semakin mendukung pertualangan player. GTA 3 adalah seri pertama yang dirilis di PS2 dan Xbox.

Grand Theft Auto: Vice City (2002)

settingan pada game ini berdasarkan Miami-nya Scarface tahun 1980 dan Miami Vice, setting dari Vice City yang berkilauan sangat cocok dengan karakter protagonist Vice City dan untuk sang protagonist: Tommy Vercetti pertama kalinya diberi suara yang diisi oleh Ray Lotta. Selain itu, pada seri juga di bumbui dengan cinematic dan segudang karakter yang menarik lainnya. Vice City juga dirilis di PS2 dan Xbox.

Grand Theft Auto: San Andreas (2004)

Jika Vice City disetting berdasarkan situasi di tahun 80an, San Andreas justru sebaliknya. San Andreas dimodel layaknya Boyz n the Hood dan Terminator 2. Dalam San Andreas kita akan mengontrol CJ, seorang pendatang baru dari Liberty City yang mencoba menginvestigasi pembunuhan ibunya. San Andreas dirilis tahun 2004 untuk konsol PS2 dan Xbox.

Grand Theft Auto 4 (2008)

Memecahkan rekor dengan penjualan 3.8 juta pada hari pertama peluncuruan dan menghasilkan 500 juta dollar pada minggu pertama, GTA IV yang menampilkan Niko Bellic seorang veteran perang Eropa Timur yang masuk ke Liberty City dalam usaha mencari American Dream. Walaupun sempat banyak komplain dari fans setia GTA, game ini tetap sukses dan berhasil di pasaran. GTA 4 dirilis untuk PS3 dan Xbox 360.


sumber: game8indo.com, mylinekerr.blogspot.com

Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment